Ads 468x60px

Wednesday, October 27, 2021

Kegiatan SRB Coaching PembaTIK Level 4 Hari Ketiga

 

Rabu 27 Oktober 2021 merupakan hari ketiga coaching Pembatik level 4 secara daring via google meet. Sama seperti pada hari pertama dan kedua, kegiatan dilaksanakan tepat pada pukul 13.00 WITA, saya sangat salut pada semua Sahabat Rumah Belajar (SRB) 2021 karena mulai pada hari pertama sampai hari ketiga ini selalu berhadir tepat waktu, hal itu menunjukkan bahwa semangat para SRB 2021 sangat tinggi untuk mensukseskan PembaTIK  Level 4 Tahun 2021.

Pada coaching hari ketiga membahas tentang modul 14 Strategi Berbagi memanfaatkan Rumah Belajar yang dipaparkan oleh Duta Rumah belajar 2019 Ibu Inggid Megasari. Sebagai pendahuluan Ibu Inggid memaparkan bahwa 77% pengguna internet di Indonesia rata-rata berselancar di media social selama 3 jam 16 menit per hari. Saya sangat tertarik pada saat Ibu Inggid bertanya kepada semua SRB apakah setiap kali ada kegiatan seperti liburan bersama keluarga harus didokumentasikan melalui foto dan selanjutnya pada saat itu juga langsung di upload ke medsos? Para peserta diberikan kesempatan menjawab dengan mengetik dikolom chat. Jawaban SRB sangat beragam ada yang menjawab lain kali saja takut ada penjahat, tidak langsung diupload tapi diedit dulu biar glowing, dan lain sebagainya. Jawaban para SRB membikin suasana jadi rame dan walaupun hari sudah menjelang sore tetapi semangat yang dimiliki masih semangat pagi, luar biasa pemaparan Ibu Inggid.


Kegiatan SRB  coaching PembaTIK Level 4 hari ketiga

Intisari dari modul 14 yang bisa saya simpulkan yaitu strategi utama dalam berbagi (sharing) dengan memanfaatkan media sosial adalah terangkum dalam konsep“Think twice Before Share”(Berpikir dua kali sebelum berbagi). Jangan asal share, pikirkan terlebih dahulu:

-      Tujuan sharing :menentukan materi dan teknik sharing

-      Sasaran berbagi :media dan metode

-      Penyiapan materi: (kemasan, kebenaran isi, kegunaan, nilai/value/kebaikan)

-      Pilihan jenis dan aplikasi media sosial

-      Teknik berbagi: kolaborasi komunitas berbagi, kolaborasi beberapa media sosial, kolaborasi dengan teknologi komunikasi yang lain

-      Sikap berbagi memanfaatkan media sosial

Setelah pemaparan modul 14 dilanjutkan pemaparan tentang vlog oleh Ibu Atharia Agustine dari Pusdatin Kemendikbud. Pemaparan dimulai dengan penjelasan kriteria penilaian terhadap vlog yang akan dibuat, ada beberapa poin yang saya tangkap dari penjelasan tersebut yaitu:

-      Kualitas teknis yang meliputi pencahayaan, background, narasi /audio dan caption.

-      Aspek presenter meliputi kecepatan narrator, kejelasan narator, kesimpulan, interkatif, percaya diri dan penampilan.

-      Aspek informasi , durasinya 3-7 menit, jumlah like, share dan view

-      Aspek inovasi, leadership dan kolaborasi

Masih pemaparan dari Ibu Atharia Agustine beliau menjelaskan bahwa vlogger yang sukses biasanya menggunakan suatu topik yang tampak jelas pada judul dan thumbnail yang mereka sampaikan pada video. Kemudian pemilihan lokasi atau tempat pengambilan video juga harus diperhatikan karena lokasi dapat menyampaikan banyak hal tentang siapa Anda dan apa yang Anda bicarakan di depan kamera. Beliau juga menambahkan bahwa jangan mengambil video dipinggir jalan raya karena suara bising dari kendaraaan yang lalu lalang juga merupakan salah satu yang dinilai dalam sebuah vlog. Selain itu kata beliau lakukanlah eksperimen pengambilan gambar dibeberapa lokasi untuk menambah latar belakang visual yang menarik.

Ibu Atharia menjelaskan sangat rinci dan detail, kata beliau penampilan dan gaya yang anda pilih juga harus diperhatikan karena penonton akan menentukan apakah mereka ingin terus menonton video dalam lima detik pertama, jadi penampilan akan sangat berpengaruh. Selain penampilan perilaku yang ditampilkan juga terkait langsung dengan brand channel. Perhatikan camera angel dan komposisi gambar. Dan yang tak kalah penting jangan lupa untuk memfokuskan kamera. Siapkan teaser dengan baik karena dapat membantu memikat perhatian penonton dan juga supaya penonton tidak cepat-cepat meninggalkan channel youtube anda.

Setelah pemaparan dari Ibu Inggid dan Ibu Atharia berakhir, para SRB kembali dikelompokkan di kelompok kecil yang sudah dibagi pada hari pertama. Dikelompok kecil yaitu saya di  kelompok 2 yang dimbing oleh Duta Rumah Belajar Terbaik 2018 Master Deny Ranoptri, kami membahas rencana tindak lanjut dan menyusun kerangka atau poin-poin penting yang akan disampaikan atau dipresentasikan masing-masing individu pada pertemuan coaching pembaTIK Level 4 pada hari keempat. Tepat pukul 17.00 WITA kegiatan berakhir.

0 comments:

Post a Comment

 

Sample text

Sample Text

Visitor

Flag Counter
 
Blogger Templates